Pusat Roket dan Antariksa "Progress" (bahasa Rusia : Ракетно-космический центр «Прогресс») Progress State Research and Production Space Centre (juga dikenal sebagai TsSKB-Progress) adalah perusahaan saham gabungan Rusia yang berada di bawah yurisdiksi Roscosmos. Perusahaan ini membangun dan mengoperasikan keluarga roket Soyuz, wahana peluncur utama untuk program antariksa Rusia dan merupakan turunan dari rudal R-7.[1] Fasilitas produksi utama perusahaan ini terletak di kota Samara, Rusia.
Perusahaan ini merupakan keturunan langsung dari Pabrik Penerbangan Negara No. 1 era Soviet yang didirikan pada tahun 1941, yang kemudian dikenal sebagai "Progress" dan Biro Desain Khusus Pusat (TsSKB, bahasa Rusia : Центральное специализированное конструкторское бюро) yang didirikan pada tahun 1974 untuk terus menyempurnakan desain R-7. Kedua kelompok tersebut digabung pada tanggal 12 April 1996 untuk membentuk perusahaan ini, yang awalnya disebut TsSKB-Progress (bahasa Rusia : ЦСКБ-Прогресс).
Progress Centre adalah pengembang dan produsen seri kendaraan peluncur Soyuz FG yang digunakan untuk peluncuran wahana antariksa berawak, dan seri Soyuz-U yang digunakan untuk peluncuran wahana antariksa robotik. Pemasaran komersial kendaraan peluncur ini ditangani oleh perusahaan Starsem. Produk satelit TsSKB-Progress meliputi seri satelit sains Foton dan Foton-M beserta satelit pengintaian militer Yantar dan satelit observasi sipil Resurs DK.
Fasilitas produksi utama perusahaan ini terletak di kota Samara, Rusia. Fasilitas tersebut meliputi biro desain, pabrik R-7 besar bernama Progress, dan biro desain afiliasi KB Foton. Hingga 25.000 orang bekerja di pabrik Progress; dari jumlah tersebut, 5.000 bekerja di sistem roket dan satelit, dan 360 bekerja di jalur produksi R-7 pada waktu tertentu. Setelah pembubaran Uni Soviet, pabrik tersebut juga melakukan diversifikasi ke peralatan mesin, vodka, dan permen.